Memasuki penghujung bulan Ramadhan 1444H, PT Semen Indonesia Logistik berbagi berkah kepada 150 anak yatim di lingkungan sekitar kantor Semen Indonesia Logistik Grup wilayah Gresik. Kegiatan dilaksanakan pada 18 April 2023 di Hall Kantor Pusat PT Semen Indonesia Logistik bertajuk Berbagi Berkah di Bulan Penuh Berkah berupa santunan hari raya dan makanan.
Direktur Operasi PT Semen Indonesia Logistik – Rio Bahtianan Sakti menyampaikan “Acara ini dilaksanakan sebagai wujud terima kasih Perusahaan kepada lingkungan terdekat dan dalam rangka berbagi karena keberkahan dan nilai ibadah tidak semata-mata dari usaha, melainkan juga dari doa yang tulus dan doa yang baik dari adik-adik yang hadir.”
“Ungkapan rasa terima kasih dan permohonan doa yang baik agar kami dapat memenuhi amanah dan diberikan kelancaran dalam menjalankan Perusahaan” imbuhnya.
Dengan nuansa yang dikemas secara ceria melalui story telling, anak-anak diajak untuk mengenal kisah Nabi Sulaiman a.s. Senyum lebar terpancar dari anak-anak yang hadir di ruangan menambah keceriaan, adeeva salah satu anak yang memenangkan kuis menyampaikan rasa senangnya menghadiri acara ini dan berdoa semoga SILOG semakin sukses kedepannya. Doa-doa terucap dari bibir manis anak anak ceria berharap keberkahan kepada seluruh keluarga besar karyawan dan karyawati Semen Indonesia Logistik Grup.